Wahana ajak Bloger dan Vloger, Touring Kemerdekaan ke situs bersejarah Rengasdengklok

Viwimoto.com – Kamis 17/08/2017 PT. Wahana Makmur Sejati (WMS) selaku selaku main dealer Jakarta Dan Tanggerang, mengajak para Bloger dan Vloger jabodetabek untuk Touring Kemerdekaan 72th Indonesia, menuju situs bersejarah kemerdekaan Indonesia di Rengasdengklok Karawang.

Pembukaan dari manajemen wahana

Pagi hari sebelum Touring, acara dimulai dengan sambutan pak nyoman dari HC3 AHM dan perwakilan dari manajemen Wahana, dilanjutkan dengan Doa bersama dan melakukan penghormatan bendera disertai menyanyikan lagu Indonesia raya.

Rekan-rekan Bloger dan Vloger

Wahana menyiapkan beberapa motor, seperti. Supra GTR150, CB150R, CBR250RR dan Sonic. Semua bebas memilih motor apa yang mau diajak Touring, Viwimoto pilih Sonic biar keliatan lebih gaya dan anak muda. 😀

Viwimoto pilih Honda sonic

Dari Gunung sahari menuju Rengasdengklok bisa dikatakan sangat lancar. Asiknya dalam perjalanan tersebut, kita bisa melihat banyak kemeriahan masyarakat menyambut HUT RI ke72 ini dengan melakukan berbagai macam perlombaan.

Monumen kebulatan tekad

Touring Kemerdekaan kali ini, kita diajak Napak tilas ke tempat dimana dahulu presiden Soekarno di culik oleh para pemuda Menteng 31 ke markas PETA (Pembela Tanah Air) di Rengasdengklok  untuk berdialog dan mendesak agar segera memproklamasikan kemerdekaan Indonesia. Kini tempat tersebut menjadi monumen kebulatan tekad.

Setelah itu kami mengunjungi rumah dimana dahulu presiden Soekarno dan Hatta beristirahat ketika berada di Rengasdengklok. Rumah milik keturunan etnis Tionghoa yaitu Djiaw Kie Siong, yang kini di rawat oleh cucunya yaitu Djiaw Kim Moy. Rumah ini dahulunya berada di pinggir bantaran sungai Ciliwung dan dipindahkan sejauh 150 meter ke lokasi sekarang, namun masih bangunan asli, dari ruang tamu juga lantai nya.

Djiaw Kie Siong

Dirumah ini terdapat ranjang replika dimana dahulu presiden Soekarno dan Mohammad Hatta beristirahat. Karena ranjang asli sudah di bawa ke museum Nasional.

Kamar presiden Soekarno di Rengasdengklok
Kamar Mohammad Hatta di Rengasdengklok

Dari peristiwa penculikan tersebut akhirnya Presiden Soekarno bisa mengambil keputusan segera memproklamasikan kemerdekaan republik Indonesia keesokan harinya pada tanggal 17 Agustus 1945 dan kita sebagai anak bangsa dapat merasakan kemerdekaan sampai saat ini.

Terima kasih kepada  PT. Wahana Makmur Sejati (WMS) yang sudah menyiapkan segala sesuatunya sehingga Touring Kemerdekaan ini bisa terlaksana dengan sukses.

Baca juga artikel menarik lainnya :[display-posts offset=”10″]

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*